Pengurus IGTKI-PGRI Kecamatan se-Kabupaten Banjarnegara Dilantik

Pengurus IGTKI-PGRI Kecamatan se-Kabupaten Banjarnegara Dilantik

INFOBANJARNEGARA.com – Ketua Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia (IGTKI-PGRI) Kabupaten Banjarnegara Endah Marwati melantik Pengurus IGTKI-PGRI Kecamatan se-Kabupaten Banjarnegara masa bakti IX Tahun 2022-2027, Jum’at (10/3/2023).

Pelantikan dan Upgrading dihadiri sekitar 195 Pengurus IGTKI-PGRI Kecamatan dengan mengambil tema “Menyatukan Hati, Memadukan Langkah Meraih Kejayaan IGTKI”. Kegiatan berlangsung di Gedung PGRI Banjarnegara.

Kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris Dindikpora Kab. Banjarnegara Noviyanto Kusumawijaya, Ketua PGRI Banjarnegara Noor Tamami, Kabid Pembinaan PAUD dan DIKMAS, Kasi PAUD, serta Penasehat IGTKI-PGRI Kecamatan.

Dalam pelantikan ini, Ketua IGTKI-PGRI Kabupaten Banjarnegara menyampaikan kepada pengurus yang baru dilantik, harapannya IGTKI dapat menjadi wadah untuk menyalurkan gagasan anggota selain untuk peningkatan kompetensi juga kesejahteraan guru.

“Sebagai pengurus IGTKI-PGRI harus memiliki 3 hal yaitu: Positif Thinking, Positif Feeling dan Positif Motivation,” pesan Endah.

Sementara itu Noor Tamami dalam sambutannya memberikan pesan kepada pengurus IGTKI-PGRI Kecamatan yang telah dilantik bahwa sebagai guru TK harus mampu mencurahkan tenaga untuk mendidik anak bangsa, semangat dan ikhlas dalam bekerja serta dapat memberikan keteladanan.

Adapun Sekretaris Dindikpora Kabupaten Banjarnegara, Noviyanto Kusumawijaya, menyampaikan bahwa pengurus IGTKI dapat menjadi mitra Dinas Pendidikan di Kabupaten Banjarnegara dalam mengkondisikan anggota sehingga ketika ada permasalahan bisa diminimalisir.

Acara dilanjutkan Upgrading untuk seluruh Pengurus IGTKI-PGRI Kecamatan se Banjarnegara.

1 Comment

  1. TKIT Permata Hati

    Selamat dan sukses

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *